ACEH

144 Peserta Aceh Timur Ikuti Festival Anak sholeh indonesia

ACEH TIMUR || MEDIASUARANEGERI.COM – Setelah di saring di setiap masing-masing pada 24 Kecamatan di Kabupaten Aceh Timur dan melahirkan para juara dari mulai umur 13 tahun sampai 16 tahun Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) tingkat Kabupaten Aceh Timur resmi diselenggarakan, selama tiga hari di mulai dari Jumat (2/12/2022) sampai Minggu (4/12/2022), di lapangan upacara Pusat Pemerintahan Kabupaten Aceh Timur.

Diketahui, satu Kecamatan di ikuti enam peserta dalam kegiatan fasi tersebut ada tiga item perlombaan yakni (Tafis Qur’an, pidato, tilawah).

Acara tersebut dibuka langsung oleh anggota DPR-Aceh, Iskandar Usman Al-Farlaky, berlangsung meriah. Iskandar Usman Al-Farlaky mengaku menyambut baik Penyelenggaraan Acara tersebut.

“Festival Anak Sholeh Indonesia Tingkat Kabupaten Aceh Timur ini sebagai bagian dari pembinaan sistem pembinaan TPQ dan TQA sekaligus ajang seleksi untuk penyiapan dan pengiriman duta FASI ke tingkat provinsi dan nasional,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Iskandar Usman Al-Farlaky menyampaikan, Festival Anak Sholeh Indonesia merupakan perwujudan peran nyata kita dalam menanamkan pengetahuan ilmu serta akhlak agama bagi anak-anak sejak dini.

“Anak-anak tidak hanya sebatas mengikuti kejuaraannya saja, tetapi anak-anak lebih gemar membaca, mendapatkan pengetahuan sehingga terdidik secara islami, kemudian anak-anak menjadi bergairah untuk mengikuti lomba dan berkompetisi serta meningkatkan ketaatannya dari ilmu yang telah dipelajari,” ucapnya.

Selain itu Ia juga Apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya Festival Anak Sholeh dengan harapan kegiatan ini bukan hanya sekedar ajang perlombaan semata, akan tetapi mampu menumbuh kembangkan bakat dan kecerdasan spiritual serta menjadikan nilai-nilai Al-quran sebagai cara pandang hidup sebagai umat beragama, khususnya di Aceh Timur yang kita cintai ini,

“Semoga acara ini menjadi amal ibadah bagi kita semua,” pungkasnya.

Sementara itu, PJ Bupati Aceh Timur Ir Mahyuddin, dalam sambutannya mengatakan, FASI membawa misi yang sangat mendasar terkait pentingnya memperkenalkan dan menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an sejak usia dini sebagai wadah di dalam pembentukan insan yang berkarakter Islami di tengah era modernisasi dan digitalisasi saat ini.Karena esensinya, bahwa Al-Qur’an sebagai pedoman dan petunjuk yang diturunkan ALLAH SWT. kepada Rosul-nya, wajib di sosialisasikan secara bertahap dan berkesinambungan.

“Semoga Allah memberikan kepada kita semua kesehatan dan kelancaran dalam kegiatan ini.pugkas PJ bupati Aceh Timur

Hadir dalam acara pembukaan diantaranya, PJ Bupati Aceh Timur, Sekda Aceh Timur, Kadis syariat Islam Aceh melalui Zulkifli, S.Pd.,M.Pd, Kabid Perubadatan syiar islam dan sarana keagamaan DSI Aceh, anggota DPR-Aceh Iskandar Usman Al-Farlaky, Ketua DPRK Aceh Timur,Kapolres Aceh Timur, Camat, Kepala TPA, pengurus KBPRMI Aceh Timur serta tamu undangan lainnya.

[zainal abidin pjt]

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({google_ad_client: "ca-pub-7658722301248693",enable_page_level_ads: true});

Most Popular

To Top