TNI/POLRI

Polres Majene, Kabid Humas Polda Sulbar Kembali Evaluasi Kinerja Jajarannya

MAJENE || Mediasuaranegeri.com – Mengevaluasi kerja kehumasan agar lebih maksimal, Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Barat, Kombes Pol Syamsu Ridwan kembali melakukan kunjungan kerja ke wilayah jajarannya.

Di Kabupaten Majene nampak Kabid Humas di sambut hangat oleh Kapolres Majene AKBP Febryanto Siagian didampingi Kabag Ops AKP Suyuti, Plt Kasi Humas dan personil humas lainnya, Jumat (26/11/21) di commad center.

Kabid Humas dalam kesempatan tersebut memberikan arahan dan evaluasi kepada seluruh personil humas di Mapolres Majene.

Menurutnya, tugas kehumasan saat ini cukup penting dan memiliki peran utama untuk mengekspos semua kegiatan kepolisian kepada masyarakat tentunya melalui media sosial.

Di humas itu yang penting ada kemauan dan kreatif serta berita-berita yang disajikan harus memiliki nilai jurnalis yang tinggi seperti pengukapan kasus, aksi kemanusian dan sebagainya karena jika hanya kegiatan seremoni nilainya kurang.

“Tugas kehumasan itu, idealnya bagaimana mengangkat citra di tengah masyarakat, dengan menekan berita negatif dan mengangkat berita positif,” tutur Kabid Humas.

Bersamaan dengan itu pihaknya berharap peran humas harus betul-betul dimaksimalkan bangun terus kemitraan dengan media sehingga harapan pimpinan maupun organisasi tepat sasaran.

Sementara itu, Kapolres Majene dalam kesempatannya selain menyambut Kabid Humas juga menyampaikan apa yang diperoleh saat ini kami sadar tidak terlepas dari peran humas.[*]

HUMAS POLRES MAJENE

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({google_ad_client: "ca-pub-7658722301248693",enable_page_level_ads: true});
To Top