SULAWESI TENGAH

Ini Kesiapan Polres Donggala Jelang Bulan Puasa 2019

Kapolres Donggala AKBP Stanislaus Ferdinand Suwarji

Donggala,Mediasuaranegeri.com – Menjelang kesiapan pelaksanaan giat Operasi keselamatan lalu lintas jelang bulan suci ramadhan 1440 H/2019 yang dilaksanakan mulai tanggal 29 April 2019 -12 Mei 2019, maka hal tersebut jajaran Polres Donggala menggelar giat Ops Keselamatan diwilayah hukum Polres Donggala.

Kapolres Donggala AKBP Stanislaus Ferdinand Suwarji  mengatakan, menjelang bulan puasa dalam hal keamanan, pihaknya sudah mempersiapkan baik personil maupun sarana pendukung lainnya, dan dari awal Bhabinkamtinmas binmas selalu memberikan himbauan kepada masyarakat serta melakukan pendekatan ketokoh-tokoh masyarakat selanjutnya menyesuaikan situasi terkini.

“kesiapan anggota Polres Donggala baik dari personil maupun sarana pendukung lainnya sudah siap untuk pengamanan pada saat tarawih dimesjid-mesjid, dijalan maupun penertiban miras. Itu di persiapkan sesuai surat tugas”.kata Kapolres Donggala AKBP Stanislaus Ferdinand Suwarji saat ditemui di Mako Polres Donggala, 2 Mei 2019.

Ia juga menghimbau ke polsek-polsek untuk melaksanakan operasi simpatik dan menindak lanjuti dipolres mengenai operasi berlalulintas,

“kita giatkan lagi satgas nusantara yang ada diprogram satuan atas. nanti kita bentuk surat perintah untuk pengaman Taraweh beserta kita ikut disitu, ini terbagi beberapa tempat, polsek-polsek juga melaksanakan seperti itu”. Jelasnya Ferdinand.

Laman: 1 2

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({google_ad_client: "ca-pub-7658722301248693",enable_page_level_ads: true});
To Top