PERISTIWA

Kodim 1427/Pky Memberikan Bantuan Sembako Kepada Korban Luapan Air Sungai Lariang

Ket foto: (kanan) dandim 1427/pky saat menyerahkan bantuan berupa sembako kepada masyarakat terdampak luapan air sungai lariang.

SUARANEGERI || PASANGKAYU – KODIM 1427/Pasangkayu (PKY) melakukan pemantauan wilayah sekaligus menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak bencana alam akibat luapan Air Sungai Lariang di 6 (Enam) Desa diwilayah Kabupaten Pasangkayu Provinsi Sulawesi barat (Sulbar), Selasa 05/5/2020.

Pada peninjauan di 6 Desa terdampak bencana tersebut, dipimpin langsung oleh Dandim 1427/Pky Letkol Inf Kadir Tangdiesak didampingi Kasdim 1427/Pky Mayor inf Andi Ismail., bersama Pasi Ter Kodim 1427/pky Kapten Inf Hasan dan Kepala Dinas Komifopers Suri Fitriah serta 10 orang personil Kodim 1427/Pky.

Ket foto: (kiri) Kasdim 1427/pky saat menyerahkan sembako kepada masyarakat yang terdampak luapan air sungai lariang.

Peninjawan tersebut diawali dari Desa Lariang Kecamatan Tikke Raya. Kemudian rombongan melanjutkan ke Desa Ompi untuk meninjau titik-titik lokasi Banjir sekaligus menyerahkan bantuan sembako secara simbolis di Dusun Buluhera, Pangana, Benteng, dan Dusun Tata.

Setelah itu, langsung bergeser dan menyerahkan bantuan secara simbolis juga kepada Kepala Desa Sumbersari di Kantor Desa Sumbersari. Selanjutnya Dandim bersama rombongan kembali menuju Dusun Kalindu Desa Lariang untuk menyerahkan bantuan sembako secara simbolis.

Terkait hal tersebut, Dandim 1427/Pky Letkol Inf Kadir Tangdiesak mengatakan saat diwawancarai bahwa, yang mengakibatkan intensitas hujan yang cukup tinggi sehingga debit air di hulu sungai lariang meluap, dan mengakibatkan 6 Desa di wilayah Kab.Pasangkayu terendam banjir.

“rata-rata ketinggian air sekitar 40 sampai 50 cm yakni Desa Lariang, Desa Ompi, Desa Sumbersari, Desa Kulu, Desa Lariang, Desa Bambakoro”. Katanya.

Ket foto: (kiri) Dandim 1427/pky bersama beberapa personil Kodim 1427/pky memperbaiki jembatan penghubung antara dusun disalah satu titik dampak luapan air sungai lariang.

Selain meninjau secara langsung, Dandim 1427/Pky Letkol Inf Kadir Tangdiesak juga berinteraksi langsung dengan masyarakat yang rumahnya terendam banjir sekaligus menyerahkan bantuan sembako berupa beras, supermi, minyak goreng dan gula, kepada beberapa masyarakat yang sangat membutuhkan dengan tujuan bisa sedikit meringankan beban masyarakat yang terkena dampak banjir.

Lanjut Dandim menyampaikan kepada para masyarakat korban banjir yang ada di Desa Ompi dan Sumbersari, pihaknya siap membantu masyarakat kapan saja untuk mengevakuasi warga sekaligus menghimbau kepada masyarakat agar segera mengungsi ke posko-posko penanggulangan banjir terdekat dengan bantuan para babinsa, apabila elevasi ketinggian air bertambah. Tuturnya

Dandim 1427/Pky juga memerintahkan Danramil dan para babinsa agar senantiasa selalu memantau dan segera memberikan bantuan kepada masyarakat korban banjir.

Dandim 1427/Pky juga mengatakan bahwa Ia akan terus berupaya berkoordinasi dan bekerjasama dengan instansi terkait untuk menanggulangi musibah banjir yang dialami masyarakat khususnya yang ada diwilayah Kodim 1427/Pky. Tutupnya (A.m/Man)

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({google_ad_client: "ca-pub-7658722301248693",enable_page_level_ads: true});
To Top